Dukung Kesehatan Mental Pekerja, Tiket.com Hadirkan Program Work from Hotel

Minggu, 21 Maret 2021 - 21:50 WIB
loading...
Dukung Kesehatan Mental...
Work from hotel bisa jadi solusi bagi pekerja yang tidak dapat meninggalkan pekerjaan, tetapi sudah butuh melepaskan penat. Foto Ilustrasi/SheKnows
A A A
JAKARTA - Data terbaru menunjukkan bahwa 90% pekerja jarak jauh merasa stres, sementara 41% sangat stres saat bekerja dari rumah. Tidak hanya itu, produktivitas di antara pekerja jarak jauh pun telah turun 14%.

Tetapi, karena normalisasi kondisi work from home , maka karyawan sulit untuk merehatkan diri sejenak dari komitmen dan tenggat waktu. Beberapa gejala awal stres work from home yang sudah sangat lumrah terjadi setahun belakangan ini adalah kesepian, kelelahan, insomnia, dan patah semangat yang jika dibiarkan berlarut akan berpengaruh pada keseimbangan mental serta kesehatan fisik.



Co-Founder & Chief Marketing Officer Tiket.com Gaery Undarsa mengatakan, satu tahun work from home pasti memiliki dampak pada masyarakat. Recovery atau pemulihan semangat kerja dapat tercapai dengan rehat sejenak untuk refresh dan restart agar memberikan dampak positif bagi ketenangan pikiran maupun jiwa.

“Work From Hotel merupakan salah satu solusi ampuh bagi para pekerja profesional yang tidak dapat meninggalkan tanggung jawab pekerjaan, tetapi sudah sangat butuh melepaskan penat,” ujar Gaery melalui siaran pers belum lama ini.

Gaery menjelaskan, dengan fasilitas serta layanan dari hotel, kegiatan selama Work From Hotel tidak hanya bermanfaat bagi orangtua, tapi juga penyegaran bagi anak-anak yang selama ini harus terus duduk mengikuti sesi belajar daring.



“Mulai tanggal 18 Maret 2021, selama 7 hari penuh kami hadirkan program dengan diskon hingga 40% untuk hotel-hotel di Indonesia,” imbuh Gaery.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3375 seconds (0.1#10.140)